Rabu, Mei 15, 2024
BogorJawa Barat

Kepala UPT Jalan dan Jembatan Wilayah Jonggol Supriatna Fokus Pada Perbaiki Jalan Rusak

Kab. Bogor, Lensa Expose.com

Kementerian PUPR Pusat menggelontorkan anggaran sebesar Rp 110.2 miliar untuk memperbaiki jalan yang rusak di berbagai daerah kabupaten dan kota.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menuturkan penanganan jalan-jalan daerah yang rusak tersebut sesuai dengan instruksi presiden nomor 3 tahun 2023 tentang percepatan peningkatan konektivitas jalan daerah kabupaten dan kota.

“Kami ingin memastikan bahwa kegiatan harus sudah di mulai pada bulan Juli 2023 termasuk pada ruas jalan, katanya melalui keterangan resmi, Minggu. (00/7/23).

Lebih rinci, Basuki menjelaskan biaya rupiah sebesar Rp 110,2 miliar itu terdiri dari penanganan jalan yang rusak diberbagai daerah masing- masing.

” Target perbaikan jalan harus bisa rampung pada bulan Desember 2023 mendatang,” imbuhnya.

Lebih lanjut Basuki menyampaikan perbaikan jalan mulai dikerjakan pelaksanaan jalan nasional antar privinsi kabupaten kota jalan terhubung antar privinsi dan provinsi yang lain. dengan memakai jalan nasional jalan alternatif penghubung antar kabupaten dan kota

Menurut Basuki jalan tersebut adalah jalan milik kabupaten yang melayani jalur utama karena di daerah banyak pertani-petani kebun dan petani-petani padi dan pedagang lainnya

“Kalau jalannya baik tentu akan memudahkan warga sekitar seperti membawa hasil perkebunan pertanian dan pedagang juga bisa lancar dan nyaman,” tukasnya.

“Saya berharap nantinya dari kawasan ini bisa menghasilkan dan mengirimkan dengan mudah seperti mengirim telur ayam hingga mengirim sayur-sayuran,” tegasnya.

Basuki mengajak kepada pemerintah daerah melalui dinas PUPR kabupaten Bogor untuk merawat jalan yang sudah diperbaiki, dan tetap semangat bekerja demi kenyamanan dan kelancaran aktivitas  masyarakat.

Supriatna yang sering dipanggil Entus ketika dikonfirmasi wartawan Lensa Expose.com di kantornya mengatakan Insya Allah selagi masih di tugaskan di wilayah 4 ini, selalu siap untuk menuntaskan pembangunan jalan yang rusak.

“Kami selaku pelaksana tingkat UPT yang membawahi kecamatan Jonggol, Cariu, Tanjungsari, dan Sukamakmur, kabupaten bogor siap membangun dan merawat jalan dan jembatan, ucap Supriatna alias Entus kepada wartawan lensa expose.com.

Pewarta : Hadri Andriansyah

Editor    : Ika Dewi

Loading