Sabtu, Oktober 12, 2024
DaerahPemerintahanSosial & BudayaTNI/POLRI

Kali Ini di Tanjung Tiram, Polres Batu Bara Kembali Lakukan Ops Yustisi

Batu Bara | Lensaexpose.com

Personil Polres Batu Bara yang dipimpin oleh KBO Sat Lantas IPTU JA. MANURUNG melakukan Operasi Yustisi Pembagian Masker Kepada Masyarakat yang berada di wilayah Tanjung Tiram, Kabupaten Batu Bara, Jumat (18/3) sekira Pukul 09.00 wib.

Polres Batu Bara dalam hal ini turut serta dalam membantu Pemerintah untuk memutus rantai penyebaran Virus Covid-19 di Kabupaten Batu Bara.

“Kegiatan ini bertujuan supaya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menerapkan Protokol Kesatan dalam melakukan aktivitas sehari-hari,” jelasnya.

Perlu di ketahui bahwa kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Batu Bara juga mengalami peningkatan, oleh sebab itu Polres Batu Bara memang sedang gencar mengkampanyekan penerapan Protokol Kesehatan dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

“Serta untuk meningkatkan Herd Immunity,” pungkasnya.

Polres Batu Bara mengimbau masyarakat serta memobilisasi masyarakat untuk vaksinasi di lokasi vaksin terdekat.

Tidak terkecuali di lokasi Ops Yustisi ini, para masyaraakat yang belum vaksin di sediakan fasilitas antar jemput agar dilakukan vaksin. (Miko)

Loading