Jumat, November 22, 2024
Jawa Tengah

Jelang Akhir Tahun 2021,Cileungsi Kidul Tetapkan RKP-Desa Tahun 2022

BOGOR, Lensa Expose.com

Badan Permusyawaratan Desa (BPD) bersama Pemerintah Desa Cileungsi Kidul Kecamatan Cileungsi Kabupaten Bogor Jawa Barat, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) Penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP-Desa) Tahun Anggaran 2022, Kamis (23/12/2021)

Bertempat di Aula kantor Desa Cileungsi Kidul Musyawarah Desa kali ini dihadiri oleh, BPD dan anggotanya, Kepala Desa beserta Perangkat Desa Cileungsi Kidul, Ketua RT dan RW, LPM, Babinsa, Babinmas, Satpol PP Binwal .Tokoh Agama setempat dan Tokoh Masyarakat.

Pelakasanaan Musdes RKP-Desa mengacu pada Perpres No 104 Tahun 2021 tentang perubahan Anggaran Dana Desa dan Permendesa PDTT Nomor 16 Tahun 2019 tentang Musyawarah Desa. Musdes RKP-Desa bertujuan menyusun perencanaan desa yang baik dan matang dalam menentukan pokok-pokok kebijakan arah pembangunan Desa Cileungsi Kidul untuk tahun anggaran 2022 yang akan datang.

Adapun materi yang dibahas dalam Musyawarah Desa tersebut yakni :
Pembahasan RKPDes Tahun 2022
Penandatanganan Berita Acara Penetapan RKPDes 2022
Setalah dilakukan pembahasan terhadap materi, selanjutnya seluruh peserta Musyawarah Desa, menyepakati bersama beberapa hal yang selanjutnya ditetapkan sebagai hasil keputusan musyawarah desa.

Kepala Desa Cileungsi Kidul Rudi Sukarya S.E dalam sambutannya mengatakan “Musyawarah RKP desa ini merupakan amanat undang – undang sebagai perencanaan tahunan untuk mencapai tujuan akhir yang ditetapkan di dalam RPJM Desa.

“Pada saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19 sehingga banyak pekerjaan di tahun 2021 harus terpotong, dikarenakan sebagian besar anggaran harus terfokus pada penanggulangan Covid-19 yang disesuaikan dengan Peraturan Menteri Desa, selain itu Pemerintah Desa diwajibkan dan harus menggelar Rapat Kordinasi tentang pembahasan Rencana Kerja Pemerintah Desa tahun 2022 serta kami akan berusaha untuk merealisasikan rencana dan program kerja demi kemajuan Desa Cileungsi Kidul,”ujarnya.

Dalam kesempatan ini, dibahas juga beberapa pembangunan fisik yang belum terealisasi di tahun 2021 dan penambahan usulan baru rencana pembangunan desa untuk tahun anggaran 2022 dari empat ( 4 ) titik yang ada di Desa Cileungsi Kidul.

“Terimakasih kepada seluruh pihak yang telah hadir dan mensukseskan kegiatan Musdes Penetapan RKP Desa untuk Penetapan titik Pembangunan di Tahun 2022 ini. Semoga apa yang sudah kita tetapkan dalam RKP Desa ini pembangunannya bisa mendatangkan manfaat untuk kemajuan desa peningkatan ekonomi bagi seluruh masyarakat Cileungsi Kidul,”imbuhnya.

Sambutan H.Ujang Kaman selaku ketua BPD Desa Cileungsi Kidul menyampaikan Musyawarah RKPDesa ini wajib untuk dilaksanakan, karena jika musyawarah RKPDesa tidak dilaksanakan, maka tidak akan bisa melanjutkan proses selanjutnya yaitu ditetapkan menjadi APBDes, terangnya.

Ia juga mengapresiasi pada Desa Cileungsi Kidul yang sudah menyelesaikan RKPDes sesuai kebutuhan Masyarakat, Beliau menyampaikan bahwa untuk menyusun RKPDes yang paling penting adalah bagaimana mewujudkan dan melaksanakan dalam pemanfaatan Dana Desa maupun ADD dalam mewujudkan infrasuktur baik (fisik dan non fisik), desa aman covid dan pemulihan ekonomi secara tranparan demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat desa,”terangnya

Setelah dilakukan pembahasan terhadap materi, selanjutnya seluruh peserta Musyawarah Desa, menyepakati Penetapan RKPDes Tahun 2022, ditetapkan menjadi RKPDes tahun 2022 dan dituangkan dalam Perdes RKPDes tahun 2022 yang dilampiri dengan Berita Acara.

Acara ditutup dengan Menandatangani Berita Acara Musdes Penetapan RKPDes Tahun 2022. dan simbolisme Penyerahan hasil Musyawarah dari BPD ke kepala Desa. Acara berlangsung lancar dan tetap menerapkan protokol Kesehatan dengan tetap menggunakan Masker, menjaga jarak.

Pewarta : Jerry S

Editor : Irfan Lubis

Loading