Minggu, Desember 8, 2024
Jawa TengahPeristiwa

Dilanda Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Rumah Warga Di Kecamatan Ciseeng Alami Kerusakan

BOGOR | Lensa Expose.com

Sejumlah wilayah desa di Kecamatan Ciseeng Bogor dilanda hujan deras disertai angin kencang. Akibatnya sejumlah pohon tumbang dan beberapa rumah warga mengalami kerusakan terutama pada bagian atap rumah.

Abdul Rasyid (49) warga Desa Karihkil Kecamatan Ciseeng menuturkan, hujan deras dan angin kencang terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Selain terjadi di wilayah tempat tinggalnya, hujan deras dan angin kencang juga terjadi di wilayah Desa lainnya di kecamatan tersebut.

“Banyak genteng dan atap asbes rumah warga terbang di tiup angin. Di depan kantor desa juga ada pohon roboh, meski hanya pohon ukuran sedang. Kabar nya di desa lain juga kejadian serupa.” Ucap Rosyid, Minggu (31/10/2021).

Informasi yang dikumpulkan media ini, beberapa wilayah desa yang dilanda hujan deras dan angin kencang tersebut diantaranya Desa Karihkil, Desa Putat Nutug, Desa Ciseeng dan beberapa desa lainnya.

“Di wilayah sekitar kantor kecamatan juga dilanda hujan dan angin kencang. Bahkan tenda vaksinasi di halaman sempat rusak akibat tiupan angin,” ujar Fauji, salah seorang staf Kecamatan Ciseeng.

Ia menambahkan, dari informasi yang beredar di jejaring pesan singkat, ada beberapa rumah warga yang mengalami kerusakan cukup serius dan ada satu rumah warga yang tertimpa pohon tumbang.

“Infonya banyak rumah warga yang mengalami kerusakan terutama di bagian atap genteng rumah. Yang sudah di monitor yakni di Kampung Ketapang RW 3 Desa Putat Nutug. Pastinya masih terus ada pendataan dari semua pihak.” tukasnya.

Hingga berita dibuat, awak media masih terus mencari data dan keterangan resmi baik dari Pemerintah Desa (Pemdes) maupun Pemerintah Kecamatan Ciseeng terkait peristiwa hujan deras dan angin kencang yang terjadi sore hari tersebut. (Rdy)

 

Editor : Admin

Loading