Selasa, April 30, 2024
Jawa TengahPendidikan

Miliki 5 Kompetensi, SMK Negeri 1 Gunung Sindur Banyak Diminati

Bogor | Lensa Exspose.com

SMK Negeri 1 Gunung Sindur yang berada di Jalan SMP 3 Gunungsindur, Desa Rawakalong, Kecamatan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat saat ini memiliki 5 (lima) Kompetensi Keahlian yaitu; Teknik Pemesinan, Teknik Kendaraan Ringan, Teknik Elektronika Industri, Teknik Komputer dan Jaringan serta Multimedia.

Fajar Syah Alam, ST.M.Pd Selaku kepala SMK Negeri 1 Gunungsindur mengatakan, bahwa antusias orangtua siswa menyekolahkan anaknya disekolah ini setiap tahun meningkat. Hal itu terbukti pada saat pertama dirinya menjadi Kepsek disekolah tersebut sudah memiliki 500 siswa.

Kemudian ditahun keempat tahun 2021 ni jumlah siswa bertambah menjadi 1.126 siswa/i,” ujar Fajar kepada awak media ini, Senin (18/10/2021).

Lebih lanjut dia juga mengutarakan, bahwa sekolahnya telah melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas (50%) dengan mengikuti aturan pemerintah yang dibagi menjadi dua kelompok A dan B, diberlakukan mulai jam 7.30 s/d 15.00 wib, dengan 32 rombongan belajar (Rombel)

“Para siswa tetap mengikuti prokes dengan sarana yang sudah disediakan oleh sekolah,” terang Fajar Syah Alam yang mengaku akan ada rotasi kepala sekolah termasuk dirinya dipindahkan. (Zul/Ry)

 

Editor : Admin

Loading