Wali Kota Tanjungbalai Hadiri Peringatan Isra Mi’raj di Mesjid As-Salamah
Tanjungbalai, Lensa Expose.com
Badan Kemakmuran Mesjid (BKM) Masjid As-Salamah, yang terletak di Jalan Anggur, Kelurahan Pantai Johor, Kecamatan Datuk Bandar, Kota Tanjungbalai, Senin malam (22/3/2021) mengadakan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021 M.
Dalam sambutannya Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas keinginan dan kekompakan masyarakat melalui panitia pelaksanaan Isra’ Mi’raj dan pengurus BKM Mesjid As-Salamah yang telah mempersiapkan kegiatan malam ini dengan baik, kiranya Allah SWT meridhoi dan selalu memberikan berkah-Nya kepada kita semua.
Wali Kota H.M Syahrial menjelaskan, peringatan Isra’ Mi’raj ini adalah momentum untuk mengenang kembali perjuangan Nabi Muhammad SAW ketika menerima perintah Shalat lima waktu. Terjadinya Isra’ Mi’raj, Rasulullah berjalan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa lalu ke Sidratul Muntaha dan itu terjadi hanya satu malam. “Inilah yang harus kita dijadikan suri tauladan dalam kehidupan sehari-hari,” ungkapnya.
Sebagaimana tema Isra’ Mi’raj malam ini yakni “Motivasi Isra’ Mi’raj wujudkan jiwa yang taat dalam meraih iman dan taqwa kepada Allah SWT”
Wali Kota H.M Syahrial juga mengharapkan, peringatan Isra’ Mi’raj ini jadikan sebagai introspeksi diri kita dalam melaksanakan ibadah shalat yang baik dan benar sehingga nantinya kita dapat meraih iman dan taqwa dari Allah SWT.
Momentum Isra’ Mi’raj juga dijadikan Wali Kota H.M Syahrial dalam mengajak masyarakat membantu mewujudkan visi misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai pada periode kedua ini, salah satunya Tanjungbalai yang Religius. Selain saya juga mengajak masyarakat agar selalu bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT hingga saat ini, meskipun kita masih dalam situasi pandemi Covid-19. “Mari kita jadikan momentum peringatan Isra’ Mi’raj ini sebagai keinginan kita bersama untuk menguatkan kecintaan kita kepada nabi Muhammad SAW dan mempererat ukhuwah islamiah” ucapnya.
Sebagai penceramah pada Isra’ Mi’raj ini adalah, Al Ustadz Muhammad Arsyad dari Kota Medan. Kegiatan peringatan Isra’ Mi’raj sebelumnya diawali dengan shalat Isya berjamaah dan pemberian santunan anak yatim dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan
Acara itu juga dhadiri oleh Wakil Wali Kota H. Waris, Sekdakot Yusmada, para pimpinan OPD, ketua dan pengurus BKM Mesjid As-Salamah, masyarakat sekitar mesjid dan undangan lainnya. Dimana pelaksanaannya tetap dengan mematuhi protokol kesehatan, seluruh yang hadir memakai masker dan mencuci tangan terlebih dahulu sebelum masuk lokasi acara. (Syahruddin Rao)
Editor : Rdy