Senin, November 25, 2024
DaerahPemerintahanTNI/POLRI

Persiapan Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2022 Mendatang, Kendaraan Dinas Polres Ciamis Mulai Diperiksa

Ciamis, Lensa Expose.com

Kepolisian Resor Ciamis Polda Jabar melakukan pengecekan kendaraan dinas baik roda dua maupun roda empat di halaman Mapolres Ciamis, Jalan Jend. Sudirman No.271, Sindangrasa, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (15/11/2021).

Pengecekan ini dilakukan secara langsung oleh Kapolres Ciamis AKBP Wahyu Broto Narsono Adhi, S.I.K., M.Sc.Eng., dan didampingi Wakapolres Ciamis Kompol R. Auliya Rifqie Abduldjabar, S.I.K., serta para Pejabat Utama Polres Ciamis. Diantaranya, Kabag Ops, Kabag Sumda, Kabag Log, dan Para Kasat Polres Ciamis.

Kapolres Ciamis AKBP Wahyu Broto Narsono Adhi, S.I.K., M.Sc.Eng., mengatakan, pengecekan kendaraan dinas ini dilakukan dalam rangka persiapan pengamanan Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022. Pemeriksaan itu agar kendaraan dinas selalu terpelihara dengan baik dan setiap kali kendaraan digunakan untuk tugas selalu siap untuk dioperasikan.

“Sarana prasarana yang ada sangatlah berguna dan harus selalu dalam kondisi baik. Maka dari itu harus selalu rutin dicek dan rawat dengan baik,” kata Kapolres.

Kapolres meminta, apabila ada kendaraan yang kurang baik agar segera dilengkapi maupun diperbaiki secepat mungkin. “Kondisi kendaraan yang baik menjadi salah pendukung pelaksanaan tugas, agar setiap kegiatan yang dilakukan dapat maksimal.

Sehingga pada saat pelaksanaan Pengamanan Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022 bisa secara maksimal digunakan guna mendukung kinerja Polri dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman, damai dan kondusif,” pungkasnya.(Omay)

Loading