Senin, Mei 6, 2024
BogorJawa BaratPeristiwa

DPKPP Kabupaten Bogor Masih Melakukan Assessment Dampak Gempa Sukabumi

NANGGUNG,Lensaexoose.com – Pasca terjadinya bencana alam berupa gempa bumi 4.6 magnitude di Sukabumi (14/12) lalu, hasil kaji cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor mencatat ada sekitar 291 rumah dan 6 sarana ibadah mengalami kerusakan.

Dari total 291 rumah yang terdampak itu,  257 alami rusak ringan, 32 rumah rusak sedang dan 2 rumah rusak berat serta 30 rumah lainnya terdampak (terancam). Jumlah keluarga terdampak ada 285 KK dengan 956 jiwa termasuk 3 KK dengan 12 jiwa yang terpaksa harus mengungsi.

“Dampak bencana gempa Sukabumi di Kabupaten Bogor itu meliputi 5 wilayah kecamatan 34 desa. Kami masih terus melakukan pendataan, hasil kaji cepat ini bersifat dinamis,” ungkap M. Adam Hamdani, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor.

Sementara Kepala Bidang Perumahan DPKPP Kabupaten Bogor, Iin Kamaludin yang dikonfirmasi soal langkah tanggap bencana mengatakan, setelah ada pendataan berdasarkan laporan kaji cepat BPBD dan laporan kecamatan atau desa, maka DPKPP melakukan assessment lanjutan.

“Assessment dilakukan terhadap rumah – rumah yang terdampak bencana gempa tersebut. Sampai saat ini assessment itu masih berlangsung. Tim juga masih bekerja dan hasil assessment belum selesai,” jawab Iin Kamaludin. (Rdy)

Loading