Kamis, Mei 16, 2024
BogorJawa BaratPeristiwa

Setelah Dilakukan Pencarian Selama 2 Hari, Jenazah Pria Asal Rancabungur yang Hanyut Berhasil Ditemukan

RANCABUNGUR,Lensaexpose.com – Setelah dilakukan upaya pencarian selama 2 (dua) hari, akhirnya jasad seorang lelaki berinisial US (40), warga Desa Rancabungur, Kecamatan Rancabungur berhasil ditemukan oleh Tim Gabungan dari BPBD, SAR, Satpol PP, REGACI dan sejumlah pihak lainnya.

Sebelumnya, dikabarkan bahwa korban bersama 2 rekannya, sedang membuat konten video di area Curug Cigamea Kecamatan Leuwiliang, pada Sabtu 28 November 2023. Nahas, saat itu korban tenggelam dan hanyut terbawa arus air ke Sungai Cianten.

“Alhamdulillah korban hanyut di Curug Cigamea telah ditemukan. Jenazahnya ditemukan di Kampung Moyan Desa Galuga Kecamatan Cibungbulang dan sudah dipastikan oleh pihak keluarga korban pukul 12.05 WIB,” ungkap Aceng Hudri, Sekretaris Desa Rancabungur, Sabtu (30/11/2023).

Ia membenarkan korban US adalah warga Desa Rancabungur tepatnya di Perumahan Ambar I, RT 003 RW 011 Desa Rancabungur. Sebelumnya korban tinggal di Kota Bogor.

“Atas nama keluarga kami sampaikan terimakasih kepada Relawan Giat Ciliwung (REGACI), petugas Posko Karacak, tim SAR, BPBD, TNI, Polri, Satpol PP dan Karang Taruna Desa serta semua pihak yang telah ikut membantu proses pencarian korban hingga dapat ditemukan,” tukas Aceng Hudri.

Sebagai informasi, 2 hari sebelumnya, korban US dikabarkan tenggelam di Curug Cigamea, Leuwiliang dan tubuh korban terseret aliran air menuju Sungai Cianten. Korban dilaporkan tenggelam pada hari Selasa, tanggal 28 November 2023 sekitar pukul 17.00 WIB. (Rdy)

Loading