Minggu, November 24, 2024
Sosial & Budaya

Rutin Jelang Lebaran, Keluarga Besar H. Wahyudin Bagikan Paket Sembako

Lensa Expose.com

BOGOR – Keluarga Besar H. Wahyudin atau Tokoh Masyarakat Desa Bantarkaret, Kecamatan Nanggung Kabupaten Bogor membagikan paket sembako dan berikan santunan yatim dan juga jompo, Senin (10/05/2021)

Adapun jumlah paket yang dibagikan untuk warga masyarakat desa bantarkaret kurang lebih ada 1.300 paket sembako yang berisi daging, beras, minyak, susu, gula pasir dan uang. Pembagian selama 2 hari, dan warga yang mengantri tetap memakai masker.

H. Wahyudin mengatakan, pemberian paket sembako ini sebagai sedekah keluarga besar Alm. H. Nurhasyim (orang tua) yang dilakukannya setiap setahun sekali.

“Jadi pembagian paket sembako ini adalah sedekah Alm. Bpk H. Nurhasyim, pembagiannya rutin setiap taun, dan jumlah paket yang dibagikan sebanyak 1.300 paket untuk warga desa bantarkaret,” kata H. Wahyudin, ayahanda kades bantarkaret (H. Hotib).

Hal senada juga di ucapkan oleh kepala desa H. Hotib, bahwa pembagian paket sembako tersebut adalah sedekah keluarga yang rutin dilaksanakan. “Mudah-mudahan di bulan ramadhan ini,batas kepedulian keluarga besar kami kepada warga masyarakat bisa menjadi ladang ibadah lillahita’ala dan berkah buat kita semua,” ucapnya.

Atas pembagian paket sembako tersebut, salah satu penerima bantuan mengungkapkan rasa syukur terimakasih dan Alhamdulilah kepada keluarga Bpk H. Wahyudin. “Alhamdulilah dimasa pandemi dan jelang mau lebaran ini sangat terbantu sekali,” ungkap salah satu warga yang enggan disebut namanya.

Selain itu, H. Edi yang akrab disapa, selaku ketua karang taruna karya muda desa bantarkaret menyampaikan imbauan kepada warga masyarakat pada saat pengambilan paket sembako agar tetap selalu patuhi protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 ini yang belum usai.

Sementara pembagian paket sembako selama 2 hari tersebut melibatkan pemerintahan desa bantarkaret, karang taruna karya muda dan juga warga setempat, dan turut dihadiri oleh babinsa bantarkaret, serta kepala desa setempat. (Rdy)

Loading