Sabtu, Desember 14, 2024
Pemerintahan

Temu Pisah Camat Kersamanah Garut Berjalan Sukses

Garut, Lensa Expose.com

Pemerintah Kecamatan Kersamanah kabupaten Garut Jawa Barat menggelar lepas sambut camat di aula Gor PGRI Kersamanah, Rabu 2 September 2020. Temu Pisah Purna Bhakti Drs. Benni Nurjaman, selamat datang kepada bapak Muhrom Suhandi.AMP camat baru Kersamanah.

Dalam acara tersebut hadir kapolsek Cibatu dan Babinmas Kersamanah, Danramil Cibatu dan Babinsa Kersamanah, Dishub Kersamanah, kepala puskesmas Sukamerang Kersamanah, ketua Apdesi dan para kades kecamatan Kersamanah, masyarakat kecamatan Kersamanah dan para tamu undangan lainnya.

Camat Kersamanah baru Muhrom Suhandi.AMP mengatakan dirinya akan melaksanakan tugas dengan hati nurani untuk membangun dan memajukan pemerintahan kecamatan Kersamanah, termasuk berkordinasi dengan kepala desa, tokoh masyarakat untuk bersama-sama membangun kecamatan Kersamanah ini lebih maju lagi di dalam segala bidang.

Penulis : Rais

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *