Kamis, April 25, 2024
Pendidikan

Jangan Pilih Kasih Bantuan Covid-19 Buat Guru Honorer

Garut, Lensa Expose.com

Rencana Bupati Garut akan memberikan bantuan buat para guru honorer akibat terdampak Covid-19 mendapatkan reaksi dari Aep Saepudin Ketua DPC FAGAR Kec. Cibatu karena yang dibantu hanya honorer non sertifikasi.

Ini jelas tidak adil dan adanya diskriminasi antara guru honorer non sertifikasi dengan yang sudah sertifikasi, ingat bahwa bantuan tersebut di peruntukan buat guru honorer, kenapa ada implik-impliknya khusus untuk non sertifikasi saja, ujarnya tegas.

Selanjutnya dikatakan Wakil Ketua FKSS SMA Kab. Garut, kenapa harus guru honorer non sertifikasi, emang guru yang sudah sertifikasi tidak terdampak Covid, semua rakyat indonesia sekarang sangat terdampak dari virus corona ini, jadi kami mohon kepada bupati garut dalam hal ini agar Disdik Garut memberlakukan hak yang sama untuk mendapatkan bantuan tersebut, mereka juga sangat membutuhkannya, mending kalau uang sertifikasinya sudah cair bisa terbantu, ini mah sampai sekarang neng serti nya belum cair-cair, berbeda jauh dengan guru PNS, mereka dapat Gaji 13, Gaji bulanan dan dapat sertifikasi juga dapat THR, pungkasnya.

Asa araraneh geningan bantuan teh (sepertinya aneh yang mendapatkan bantuan,red) kenapa yang dapat bantuan terdampak Covid-19 cuma guru honorer non sertifikasi, rada lieur oge kebijakan bupati teh, lamun rek mere ka honorer mah entong di implik-implik ( agak aneh juga kebijakan Bupati, kalau mau memberikan kepada guru honorer jangan dibeda bedakan,red).

“Yang sudah dapat sertifikasi atau tidak, pokokna kudu adil atuh da sarua statusna (pokoknya harus adil karena statusnya sama ) sebagai guru honorer. Cetus Aep penuh diplomasi.

Penulis : Suwito

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *