Selasa, November 12, 2024
DaerahPemerintahanSumatera UtaraTanjungbalai

Pjs Wali Kota Tanjungbalai Terima Audiensi PD Al Jam’iyatul Washliyah, Bahas Persiapan Kemah Nasional

TANJUNGBALAI, Lensaexpose.com – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Tanjungbalai, Baharuddin Pabba, menyambut audiensi dari PD Al Jam’iyatul Washliyah Kota Tanjungbalai di ruang kerjanya, Selasa (29/10/24).

Pertemuan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat terkait dan pengurus Al Jam’iyatul Washliyah untuk membahas persiapan kegiatan Kemah Nasional Sako Pramuka Al Washliyah yang akan digelar di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta, pada November mendatang.

Dalam pertemuan itu, Ketua PD Al Jam’iyatul Washliyah Kota Tanjungbalai menyampaikan berbagai rencana serta harapan mengenai acara tersebut, yang diharapkan menjadi ajang pembinaan karakter dan penguatan nilai-nilai kebangsaan bagi para anggota Sako Pramuka Al Washliyah.

“Kegiatan ini bukan hanya sebagai kemah biasa, namun juga sebagai upaya mempererat persaudaraan dan semangat nasionalisme di kalangan generasi muda,” ujarnya.

Hadir mendampingi Pjs Wali Kota Tanjungbalai, Asisten II, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra), Kepala Bagian Protokol, Sekretaris Kesbangpol, serta Kabid Pendidikan Non Formal dan Informal (PNFI) Dinas Pendidikan Kota Tanjungbalai. Mereka menyatakan dukungannya atas kegiatan tersebut dan berharap acara ini dapat terlaksana dengan baik serta membawa manfaat positif bagi masyarakat.

Pjs Wali Kota Tanjungbalai, Baharuddin Pabba, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap komitmen PD Al Jam’iyatul Washliyah dalam membangun karakter dan pembinaan moral generasi muda melalui kegiatan kemah nasional ini.

“Kami siap memberikan dukungan dan turut memfasilitasi berbagai keperluan untuk mendukung suksesnya kegiatan ini,” ungkap Baharuddin.

Kemah Nasional Sako Pramuka Al Washliyah diharapkan dapat menjadi momentum penting dalam memperkuat jaringan organisasi serta menjadi wadah bertukar pengalaman dan wawasan antara anggota pramuka dari berbagai daerah di Indonesia. (Mariyani)

Loading