Jumat, April 26, 2024
DaerahPemerintahanSosial & BudayaTNI/POLRI

Kunjungan Kerja ! Kapolres Asahan Bangga Kinerja Kapolsek Kota Kisaran

ASAHAN | Lensaexpose.com

Untuk memantau situasi kewilayahan dan sekaligus memberikan arahan kepada personil Polsek jajaran, Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, S.H., S.I.K., M.H bersama Ketua Bhayangkari Cabang Asahan Ny Pepin Roman Smaradhana Elhaj dan rombongan, kali ini melaksanakan kunjungan kerja ke Polsek Kota Kisaran, Rabu (26/10/2022) sekira jam 14.15 wib.

Dalam Kunjungannya Kapolres Asahan turut hadir Kabag Ren Polres Asahan AKBP Benni Johan, Kabag Ops Polres Asahan Kompol Yayang Rizki Pratama S.I.K, M.H, Kabag SDM Polres Asahan Kompol Driya Sukamika, Kabag Log Polres Asahan Kompol Zulhajri, Kasat Reskrim Polres Asahan AKP Muhammad Said Husein, S.I.K, Kasar Lantas Polres Asahan Iptu Aldo, S.Tr.K.Kasat Binmas Polres Asahan AKP. FR.Saragih, S.H. Kasat Samapta Polres Asahan AKP Ilham Harahap,S.H, M.H.Kasat Narkoba Polres Asahan AKP. Nasri Ginting, S.H, PS. Kasat Intelkam Polres Asahan : Iptu Srt Siburuan S.H, Kasi Propam Polres Asahan IPTU ER Ginting, S.H, M.H, Kasi Humas Polres Asahan Ipda Boris Pardosi S.H,Kapolsek Kota Kisaran Iptu Joy Ananda Putra Sianipar, S.Tr.K, M.H.Ketua Ranting Bhyangkari Kota Kisaran:Ny Iglesia Joy, Camat Kisaran Barat Diwakilkan oleh Sekcam Kisaran Barat Nofrida Salmaria Sitorus, S.STP,MAP Camat Kisaran Timur Saiful Pasaribu, Camat Pulo Bandring Rahmadan Nasution, Camat Meranti Diwakilkan Sekcam Meranti Sudarman, SE, Camat Rawang Panca Arga Diwakilkan oleh Sekcam Rawang Panca Arga Supriadi, SE, Danramil Meranti Mayor Inf Jamil, Danramil Kota Kisaran Diwakilkan oleh Ba Taud Kormail Kota Kisaran Pelda Fauzi, Para Kanit, Kasium, Kapolsub Sektor Rawang Panca Arga,Kaposyan Meranti, Personil Polsek Kota Kisaran, Para Ranting Bhayangkari Kota Kisaran, Kepala Puskesmas Sidodadi,Kepala Puskesmas Mutiara,Kepala Puskesmas Gambir Baru, Kepala Puskesmas Pulo Bandring, Kepala Puskesmas Rawang Panca Arga,Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, LPM, Karang Taruna.

Kapolsek Kota Kisaran Iptu Joy Ananda Putra Sianipar, S.Tr.K, M.H.menerangkan Polres Asahan memiliki 5 wilayah Kecamatan seperti Personil Polsek Kota Kisaran, Polsub Sektor Rawang Panca Arga, Kaposyan Meranti memiliki jumlah personil sebanyak 34 orang, sudah termasuk Kapolsek, Polwan dan PNS, Polsek Kota Kisaran memiliki Polsub Sektor, Posyan Meranti, Pos Presisi di Jalan Imam Bonjol Kisaran.

Joy juga menerangkan bahwa Polsek Kota Kisaran sanga Minim jumlah personil dibanding dengan Wilayah dan jumlah yang sangat banyak.Semoga Polsek Kota Kisaran Stautusnya meningkat menjadi Rural,” terang Joy.

Disisi lain Danramil Meranti sangat bangga dan sangat memberikan Aspirasi untuk Kapolsek Kota Kisaran yang banyak giat mengadakan berbagai kegiatan diseluruh Kecamatan, Danramil berharap Pak Kapolsek Joy menjadi Kasat Intelkam di Polres Asahan agar tidak pindah dari Polres Asahan, Kami selalu bersinergi dalam segala kegiatan,” terang Danramil.

Ditempat yang sama Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, S.H., S.I.K., M.H sangat bangga dengan kerja keras dan banyaknya kegiatan yang dilakukan oleh Kapolsek Kota Kisaran dan personil Polsek Kota Kisaran dengan membuka Kampung Kebangsaan, Rumah Baca dan penanaman Cabe, dan termasuk pengamanan giat Unras lainnya,” ucap Kapolres Asahan.

Dalam acara Kunjungan Kerja Kapolres Asahan Beserta Kapolsek Kota Kisaran memberikan bantuan Bansos kepada 10 orang Anak-anak Didik dari Bhabinkamtibmas.

Laporan : Miko

Sumber : Humas Polres

Loading