Ombudsman RI Berikan Apresiasi Kepada Dua Media Teraktif
Bandar Lampung, Lensaexpose.com – Dipenghujung tahun 2021 Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Lampung memberikan apresiasi kepada dua media dalam melakukan pemberitaan terkait pengawasan pelayanan publik.
Apresiasi kepada dua media yang langsung diberikan oleh Kepala Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Lampung itu berlangsung di Kantor Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Lampung Jalan Way Semangka Nomor 16A, Pahoman, Bandar Lampung, Selasa 21 Desember 2021.
Penyerahan penghargaan itu dilangsungkan setelah kegiatan konferensi pers catatan akhir tahun kinerja Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Lampung 2021.
Kedua media penerima piagam tersebut untuk Media Cetak diberikan kepada Koran Lampung Newspaper dan media daring diterima oleh Media Realitalampung.com atas peran aktifnya memberikan informasi kepada publik.
Kedua media tersebut masuk nominasi teraktif dalam melakukan pemberitaan terkait pengawasan pelayanan publik oleh Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Lampung sepanjang tahun 2021.
Sebagaimana disampaikan Kepala Ombudsman RI Perwakilan Lampung, Nur Rakhman Yusuf, S. Sos, media masa merupakan bagian dari pilar demokrasi. Selama ini kami merasa sangat terbantu dengan kolaborasi dari rekan-rekan media.
Pada kesempatan ini kami sangat mengapresiasi untuk media cetak dan online yang paling banyak memberitakan terkait pelayanan publik khususnya yang dilaksanakan oleh Ombudsman.
“Kami ada tim khusus yang selalu menterekting pemberitaan-pemberitaan, jadi kita akan tau media-media mana yang memberitakan seperti apa pemberitaannya,” kata Nur Rakhman Yusuf.
Lebih lanjut disampaikannya, bukan berarti yang lain tidak aktif, tapi diantara sekian banyak, masih ada yang lebih banyak yang memberitakan, untuk itu saya ucapkan terimakasih.
Setiap tahun kita selalu mengadakan dan selalu bergantian, dan ini menjadi atensi teman-teman terkait dengan pentingnya penyelesaian permasalahan-permasalahan pelayanan publik yang harus diinformasikan kepada masyarakat, masyarakat masih membutuhkan informasi lebih terkait dengan pelayanan yang diberikan Ombudsman ataupun hal-hal yang sifat pelayanan publik.
Sekali lagi saya ucapkan terimakasih dengan tidak mengurangi rasa hormat kepada media lain, tapi memang kita mengapresiasi untuk yang dari hasil ranking kita yang paling banyak, tutupnya.
Disisi lain, pimpinan Media Realita Lampung, Sarnubi juga menyampaikan ungkapan terimakasihnua kepada Kepala Ombudsman RI Perwakilan Lampung, Nur Rakhman Yusuf, S. Sos, beserta jajarannya.
Ungkapan terimakasih itu disampaikannya atas nama pribadi dan segenap jajaran dari Media Realita Lampung yang telah diberikan apresiasi dari Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Lampung.
“Ucapkan terimakasih kami haturkan kepada Kepala Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Lampung berserta jajaran dan timnya. Penghargaan ini sangat berharga bagi kami, dan Insya Allah penghargaan ini akan menjadi penambah semangat kami untuk bisa terus berperan aktif dalam memberikan informasi kepada kalayak ramai atau publik dimasa-masa mendatang,” ujarnya. (*)