Kamis, Mei 2, 2024
Jawa TengahPemerintahan

Manfaatkan Samisade, Desa Putatnutug Bangun Hotmix Jalan Poros Desa

Bogor | Lensaexpose.com

Jalan poros desa yang melintasi 3 RW di Des Putatnutug, Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor dibangun pengaspalan hotmix melalui program Bupati Bogor Ade Yasin, yakni satu milyar satu desa (Samisade) tahap kedua tahun 2021.

Saat dikonfirmasi awak media melalui sambungan via WhatsApp, Kepala Desa Putatnutug, M. Darmawan menjelaskan, pembangunan hotmix di jalan poros tengah yang melinatsi 3 RW tesebut dari kp. Katapang Rt. 02/04 – kp. Curug Rt. 01/03 sepanjang 1.881 meter lebar 3 meter dengan ketinggian 0.20 m, yang dikerjakan oleh pemborong melalui lelang tender.

“Anggaran yang kita serap dari samisade tahap kedua (60%) sebesar 600 juta. Untuk total keseluruhan dari tahap pertama dan kedua kita ngebangun jalan yakni 2.951 meter,” kata Kades M. Darmawan. (5/12)

Menurutnya, dengan dibangunnya jalan tersebut melalui program samisade dapat meningkatkan perekonomian warga masyarakatnya dan memudahkan aktivitas warga sehari – hari.

“Alhamdulillah dengan adanya program dari bupati melalui program samisade, saya ucapankan terima kasih kepada bu Ade Yasin. Dengan adanya pembangunan jalan tersebut dapat meningkatkan prekonomian masyarakat kami, dan memudahkan aktivitas masyarakat yang sebagian besar berbudidaya ikan, sehingga sarana jalan tersebut sangat bermanfaat,” ujar Darmawan.

Sementara Patah (70), salah satu warga setempat mengucapkan terimakasih atas pembangunan hotmix di wilayahnya, sehingga memudahkan akses para petani yang setiap hari melintasi jalan tersebut.

“Alhamdulillah, dari dulu sampai sekarang pemerintahan desa putatnutug semakin maju dan berkembang, dan pembangunan hotmix masuk kampung pake mesin aspal finisher ini, saya anggap itu sudah canggih. Karena dulu jalan ini hanya jalan setapak, sekarang mah motor, mobil juga sudah bisa nembus kemana – mana. Intinya warga masyarakat maupun para petani sangat berterima kasih dan jalan ini sangat bermanfaat bagi kami,” tandasnya. (Rdy)

Loading