Menu

Mode Gelap
Gebyar Pelayanan Terpadu dalam Rangka Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI Ke-80 Pemkab Tangerang Tegaskan Komitmen Menjawab Isu Strategis Pembangunan Daerah Bupati Tangerang Ajak ASN Jadikan HUT ke-393 sebagai Momentum Perkuat Komitmen Pengabdian Wabup Katamso Tekankan Pentingnya Pembangunan Non Fisik pada Penutupan FASI XV Tanjab Barat Penyegaran Organisasi Kapolres Tanjab Barat Pimpin Sertijab Empat Pejabat Utama Satreskrim Polres Tanjab Barat Amankan Tiga Pelaku Curanmor dan Komplotan Pembobol Motor di  ​Kuala Tungkal Jambi

Jawa Barat

Keluarga Besar Kepsek SD Kecamatan Cimanggu Donasikan Bantuan untuk Korban Banjir di Kampung Ciseureuh

badge-check


					Keluarga Besar Kepsek SD Kecamatan Cimanggu Donasikan Bantuan untuk Korban Banjir di Kampung Ciseureuh Perbesar

SUKABUMI,Lensaexpose.com – Keluarga besar para kepala sekolah tingkat SD se-Kecamatan Cimanggu menunjukkan solidaritas dan kepedulian mereka terhadap korban banjir di Kampung Ciseureuh, Desa Sukamaju, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Sukabumi. Banjir yang melanda kawasan tersebut beberapa waktu lalu telah menyebabkan kerugian besar, terutama bagi para siswa yang kehilangan perlengkapan sekolah mereka.

Ketua PGRI Kecamatan Cimanggu, Suhenda, S.Pd., yang juga Kepala SDN 2 Cimanggu, menjelaskan bahwa kunjungan mereka ke lokasi terdampak banjir pada Rabu (25/12/2024) bukan hanya sebagai bentuk silaturahmi, tetapi juga untuk memberikan dukungan moral dan bantuan nyata kepada warga.

“Kami memberikan donasi berupa uang tunai yang sudah langsung diserahkan kepada penjahit untuk pembuatan seragam sekolah bagi 12 siswa terdampak. Selain itu, kami juga memberikan uang tambahan untuk pembelian perlengkapan sekolah lainnya,” ujar Suhenda.

Sementara itu, Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) yang juga Kepala SDN Pasir Angin, H. Kuswanda, menambahkan bahwa bantuan tersebut merupakan wujud nyata kepedulian mereka terhadap para korban.

“Kami berharap meskipun bantuan ini tidak seberapa, namun bisa memberikan keberkahan bagi semuanya. Terutama untuk anak-anak, kami ingin mereka termotivasi untuk bangkit dan kembali menjalani rutinitas sekolah tanpa khawatir akan kebutuhan seragam dan perlengkapan sekolah,” katanya.

Salah seorang siswa terdampak, Tiwi, siswi kelas 10 SMA, mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya atas bantuan yang diberikan oleh para kepala sekolah.

“Alhamdulillah, bantuan ini sangat berarti bagi kami. Semoga apa yang diberikan menjadi berkah. Saya sangat terharu dan berterima kasih,” ujarnya dengan penuh haru.

Kegiatan ini menjadi bukti bahwa solidaritas dan kepedulian antar warga tetap hidup, terutama dalam menghadapi musibah. Bantuan yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban para korban dan memotivasi mereka untuk kembali bangkit, khususnya para siswa yang terdampak bencana. (Very Ub)

Baca Lainnya

Gebyar Pelayanan Terpadu dalam Rangka Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI Ke-80

14 Oktober 2025 - 02:52 WIB

Karang Tengah Istimewa Launching Bankeu, Sekaligus Peletakan Batu Pertama Bangun TPT Pake Dana Bankeu Tahun Anggaran 2025

10 Oktober 2025 - 03:11 WIB

Ade Iwan dan Ceceng Kosasih (Aceng) Terpilih Menjadi Ketua dan Wakil Ketua MKKS Jenjang SMP Kabupaten Tasikmalaya Periode 2025-2028

9 Oktober 2025 - 14:54 WIB

Kupat Terbanyak Bakal Pecahkan Rekor Muri, di Acara Hari Jadi Kota Tasikmalaya ke-24

9 Oktober 2025 - 01:48 WIB

Akademisi IPB Lapor ke Ketua DPRD, Mau Adakan Kegiatan Internasional di Kota Bogor

7 Oktober 2025 - 07:52 WIB

Trending di Bogor
UFABET pg slot เครื่องสล็อต ออนไลน์ เครื่องสล็อต บาคาร่า pg สล็อต สล็อต pg slot สล็อต สล็อต สล็อต ทดลองเล่นสล็อต