Jumat, November 22, 2024
DaerahPemerintahan

PT TASPEN Sosialisasikan Program dan Layanan ke ASN Pemkot Tanjungbalai

Tanjungbalai | Lensaexpose.com

PT TASPEN (Persero) menggelar kegiatan Sosialisasi program layanannya dalam rangka peningkatan kesejahteraan ASN di Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungbalai.

Kegiatan yang dibuka oleh Plt Wali Kota Tanjungbalai, H Waris Tholib didampingi Pj Sekretaris Daerah Nurmalini Marpaung dan turut dihadiri Branch Manager PT Taspen Medan, Hadi Subagio, Perwakilan PT Bank Sumut Medan dan Pincab PT Bank Sumut Tanjungbalai Ali Akbar di Aula Sutrisno Hadi, Kantor Wali Kota Tanjungbalai, Senin (23/5/2022) yang mana kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan informasi seputar program dan layanan PT TASPEN.

Kepala BKD Tanjungbalai melalui Kabid Pengadaan, pemberhentian dan informasi BKD Tanjungbalai, Fatmawati dalam laporannya mengatakan kegiatan sosialisasi diinisiasi oleh BKD Kota Tanjungbalai bekerjasama dengan PT Taspen dan PT Bank Sumut dan diikuti oleh Peserta yakni pejabat pengelola kepegawaian di setiap OPD, ASN yang memasuki usia pensiun 1 tahun ke depan dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

“TASPEN sebagai perusahaan jaminan sosial bagi ASN, senantiasa memperhatikan kesejahteraan ASN dan berupaya mengedukasi peserta tentang Program keTASPENan. Hal ini diperlukan agar para ASN yang memasuki masa pensiun lebih memahami program dan layanan TASPEN serta tata cara mengurus berkas yang berkaitan dengan pensiun.

Diharapkan sosialisasi ini dapat bermanfaat bagi peserta TASPEN dan menjadi wujud nyata TASPEN selalu hadir untuk andal melayani peserta di seluruh Indonesia,” ujar Branch Manager PT TASPEN Medan, Hadi Subagio.

Kegiatan sosialisasi ini berisi beberapa materi informasi antara lain materi mengenai pengelolaan dan rincian hak yang diterima peserta TASPEN, yakni program pensiun, Tabungan Hari Tua (THT), Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM) serta program lainnya, ujarnya.

Plt Wali Kota Tanjungbalai, Waris Tholib menyambut baik upaya TASPEN yang mengadakan sosialisasi layanan dan programnya kepada ASN di lingkungan Pemkot Tanjungbalai.

“Kami sangat mengapresiasi layanan PT TASPEN yang secara proaktif memberikan edukasi kepada peserta ASN di lingkungan Pemkot Tanjungbalai mengenai layanan dan program TASPEN. Semoga informasi yang disampaikan para pemateri dalam kegiatan ini dapat bermanfaat dengan baik,” tuturnya.

Untuk itu saya menilai kegiatan sosialisasi ini mempunyai manfaat besar bagi semua ASN, oleh karena itu harapan saya seluruh peserta dapat mengikutinya dengan baik sehingga bisa memahami apa yang disampaikan para narasumber, Pungkas Plt Wali Kota Waris Tholib. (A Fazari)

Loading