Jumat, November 22, 2024
DaerahPemerintahan

Bupati dan Wakil Bupati Tubaba Halal Bihalal Usai Libur Bersama 

Panaragan | Lensaexpose.com

Hari pertama masuk kerja usai melaksanakan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri Tahun 2022/1443 H di Lingkungan Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulang Bawang Barat (Tubaba) diwarnai dengan kegiatan halal bihalal.

Halal bihalal antara Bupati Tubaba, Umar Ahmad dan Wakil, Fauzi Hasan serta sejumlah pejabat daerah lainnya dengan para ASN dilakukan setelah melaksanakan apel pagi di Halaman Kantor Pemkab setempat, Senin (9/5/2022).

Bupati dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa pada tanggal 22 Mei Tahun 2022 mendatang akan berakhir masa jabatan dan pengabdiannya sebagai bupati dan wakil bupati Kabupaten Tubaba untuk masa jabatan Tahun 2017-2022.

Pada momentum itu juga, Bupati mengatakan dirinya atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Kabupaten Tubaba mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri Tahun 2022 atau 1443 Hijriah kepada para ASN maupun masyarakat Kabupaten Tubaba. Selain itu, bupati juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila terdapat kesalahan maupun kekurangan, baik yang disengaja maupun tidak disengaja.

“Bilamana ada hal-hal yang kurang berkenan dalam pergaulan kita ataupun kepemimpinan kami, baik secara kedinasan dan pribadi kami mohon dimaafkan,”ungkapnya.

Selanjutnya, bupati mengucapkan terimakasih kepada seluruh pejabat dan para ASN, dirinya merasa bangga dan bahagia ditakdirkan oleh Allah SWT kurang lebih selama sebelas tahun ini bisa bersama-sama diberi kesempatan guna melakukan pengabdian dan memberikan yang terbaik untuk perkembangan dan kemajuan di Kabupaten Tubaba. “atas kebersamaan kita selama ini saya mengucapkan terima kasih,” demikian ucap bupati.(Zul)

Loading