Kolonel Inf Agus Isrok Pimpin Upacara Pembukaan Pendidikan Kejuruan Tamtama Infanteri di Dodiklatpur Ciuyah Kab Lebak
Kab Lebak | Lensaexpose.com
Wadanrindam lll/Slw Kolonel Inf Agus Isrok Mikroj, S.IP.,pimpin Upacara Pembukaan Pendidikan Kejuruan Tamtama Infanteri Abit Dikmata TNI AD Gelombang ll TA 2022 yang dilaksanakan di lapangan Jendral Sudirman Dodiklatpur Rindam lll/Slw Desa Ciuyah Kecamatan Sajira Kabupaten Lebak Provin si Banten, Kamis (21/4).
Dalam amanat Danpussenif yang disampaikan oleh Wadanrindam lll/Slw Ia mengawalinya dengan mengucapkan selamat datang di Dodiklatpur Rindam jajaran TNI AD kepada para Tamtama siswa yang akan melaksanakan pendidikan kejuruan tamtama infanteri abituren pendidikan pertama tamtama TNI AD Gelombang ll TA 2022.
Ia berharap agar seluruh siswa dapat segera menyesuaikan diri terhadap kondisi lingkungan dan lembaga pendidikan. Di mana pada pelaksanaan pendidikan ini yaitu merupakan kelanjutan kurikulum pendidikan pertama yang telah dijalani beberapa waktu yang lalu.
Pendidikan ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan tamtama siswa agar memiliki pengetahuan dan keterampilan dasar kecabangan, jabatan yang didukung sikap dan perilaku sebagai prajurit sapta marga dan sumpah prajurit serta kondisi jasmani yang samapta.
Kemudian di dalam amanatnya Danpusenif juga menjelaskan bahwa pendidikan kejuruan ini akan difokuskan pada materi kecabangan dan jabatan dalam rangka mencetak seorang Tamtama TNI AD yang mampu melaksanakan tugas-tugas fungsi kecabangan di satuan jajaran TNI AD, oleh karena itu diharapkan juga kepada para siswa untuk menyiapkan diri dengan sebaik mungkin.
“Saya yakin kalian dapat melaksanakan pendidikan ini sebagaimana yang telah ditunjukkan dalam pendidikan pertama.para tamtama siswa yang saya banggakan ke depan tantangan tugas yang akan kita hadapi akan semakin berat hal ini sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta informasi yang semakin canggih.
Maka perlu disiapkan SDM yang dapat menjawab tantangan tersebut. Setiap prajurit harus siap menghadapi tantangan perubahan dengan mengambil seluruh manfaat yang dapat diraih dari kemajuan tersebut.
Untuk itu prajurit infanteri dituntut dapat memiliki loyalitas yang tinggi mampu bertindak sebagai garda terdepan di dalam tubuh TNI AD serta memiliki mental baja yang tak kenal menyerah patuh pada pimpinan dan memegang teguh kejujuran sebagai sendi utama dalam kehidupan keprajuritan,” terangnya.
Ada beberapa hal untuk dipedomani sebagai penekanan dan dilaksanakan oleh para siswa tamtama, di mana apa yang disampaikannya tersebut yaitu sebagai pegangan para siswa agar menjadi prajurit yang hebat dan tangguh dan profesional dengan dedikasi pengabdian yang tinggi kepada Negara Jesatuan Republik Indonesia.
Kegiatan Upacara Pembukaan Pendidikan Kejuruan Tamtama Infanteri Abit DikmataTNI AD Gel ll TA 2022 diikuti oleh 258 orang siswa. Dan tetap dengan mengikuti protokol kesehatan covid-19.(Jerry)
Sumber: Rindam lll/Slw