Menu

Mode Gelap
DPRD Kota Bogor Menggelar Rapat Paripurna Membahas Rancangan KUA-PPAS Bersama Pemkot TP-PKK Kota Tanjungbalai Kembali Bawa Pulang Piala Bergilir Usai Raih Juara Umum Jambore PKK Sumut 2025 Wali Kota Mahyaruddin: Segera Lakukan Pemetaan Aset, Lahan dan Bangunan Sukseskan Program Koperasi Kelurahan Merah Putih Bupati Tanjung Jabung Barat Sambut Kepala Kejaksaan Negeri Baru DBMSDA Kabupaten Tangerang Yakinkan Proyek Nasional Underpass Bitung Mulai Bulan November 2025 Pemkab Tangerang dan Pengembang Lippo Sepakat Normalisasi Kali Sabi

Pemerintahan

Bersama Forkopimda, Kapolres Tanggamus Terima Penghargaan Keberhasilan Pilkakon 2020

badge-check


					Bersama Forkopimda, Kapolres Tanggamus Terima Penghargaan Keberhasilan Pilkakon 2020 Perbesar

Tanggamus, Lensa Expose.com

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Direktur Jendral Bina Pemerintahan Desa (Dirjen Bin Pemdes) memberikan piagam penghargaan atas keberhasilan penyelenggaraan pemilihan kepala pekon (Pilkakon) serentak Kabupaten Tanggamus Tahun 2020.

Penyerahan piagam oleh Dirjen Bin Pemdes Kemendagri dr. Yusharto Huntoyongo kepada Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani serta jajaran Forkopimda Tanggamus di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati, Rabu (24/02/2021).

Terkait hal itu juga, Kapolres Tanggamus AKBP Oni Prasetya, SIK turut menerima piagam yang ditandatangani Dirjen Bina Pemdes Kemendagri dr. Yusharto Huntoyongo atasnama Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia.

“Kementrian Dalam Negeri Republik Indonesia menyampaikan Apresiasi dan Penghargaan atas Dukungan dan Partisipasinya dalam Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Serentak pada 220 (dua ratus dua puluh) Desa yang dilaksanakan pada tanggal 16 Desember 2020 lalu sesuai dengan Standar Protokol Kesehatan Covid-19,” tulis piagam penghargaan tersebut.

Atas penghargaan tersebut, Kapolres Tanggamus mengucapkan terima kasih Kapolda lampung atas bimbingan dan dukungan back up PJU Polda Lampung dan personil BKO yang sangat membantu dalam pengamanan Pilkakon Tanggamus Tahun 2020.

Kepada Bupati Tanggamus, Kapolres juga mengucapkan terima kasih sebab sangat mendukung penuh, dan Forkopimda Tanggamus, khususnya Bupati, Dandim dan Ketua DPRD yang turun aktif pada saat pelaksanaan Pilkakon.

Selain itu juga kepada seluruh pejabat utama (PJU) Polres Tanggamus yang bekerja bersama-sama mengamankan Pilkakon terbesar di tingkat nasional periode tersebut.

“Khusunya terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tanggamus karena telah patuh dalam rangka pelaksanaan protokol kesehatan pada saat Pilkakon,” ucapnya.

Sementara itu, Dirjen Bina Pemdes Kemendagri dr. Yusharto Huntoyongo mengungkapkan bahwa indikator penilaian penghargaan meliputi kriteria pelaksanaan Pilkades/Pilkakon di 2020, dimana Tanggamus menyelenggarakan Pilakdes dengan jumlah desa/pekon terbesar sebanyak 220 Pekon dengan calon sebanyak 772 calon kepala pekon.

“Ini tentu membutuhkan leadership yang sangat kuat apalagi dalam masa pandemi yang sangat kuat saat ini. Itu dibuktikan oleh Bupati beserta jajaran Forkopimda, sehingga tantangan bisa diatasi oleh Kabupaten Tanggamus,” kata Yusharto Huntoyongo dalam keterangan persnya.

Sambungnya, banyak daerah-daerah lain yang melaksanakan Pilkades namun menurutnya tantangannya masih dibawah Tanggamus. “Sehingga, atas dasar itu pihaknya mengapresiasi kinerja pemilihan kepala pekon yang sudah dilaksanakan di Kabupaten Tanggamus pada tanggal 16 Desember 2020 lalu,” tegasnya.

Bupati Hj. Dewi Handajani mengatakan bahwa Pemkab Tanggamus dan seluruh panitia Pilkakon serta jajaran Forkopimda juga masyarakat mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang diberikan.

“Ini akan menambah semangat untuk bisa memberikan pelayanan yang terbaik. Apapun bentuknya ini adalah suatu pembelajaran juga sehingga mudah-mudahan kedepan bisa menghadirkan pelayanan yang lebih baik lagi serta meningkatkan kinerja kami,” kata Bupati.

Bupati menambahkan, bahwa pelantikan kepala pekon terpilih diagendakan pada tanggal 18 Maret 2020 serentak yang dilakukan secara virtual.

“Saya berharap ini semua merupakan keputusan yang baik yang dapat diterima oleh masyarakat sebagai bentuk sikap kita sebagai warga negara yang baik yang taat dengan aturan dan hukum, mudah-mudahan itu menjadi keputusan yang terbaik,” pungkasnya. (Masri Sp)

 

Editor : Rdy

Baca Lainnya

Wali Kota Tanjungbalai Lantik Dua Pejabat Administrator, Kabag Kesra dan Kabag Orta Sekretariat Pemko Tanjungbalai

6 November 2025 - 01:33 WIB

Wali Kota Tanjungbalai Buka FGD INAPROC: Peluang Baru Dukung Sistem Pengadaan Transparan, Akuntabel, Adaptif, dan Responsif

6 November 2025 - 01:31 WIB

Wakil Bupati Katamso Sambut Mahasiswa Magister Ilmu Lingkungan UNJA

2 November 2025 - 11:24 WIB

Wali Kota Tanjungbalai Menandatangani Berita Acara Verifikasi IPPR dalam Revisi RTRW Bersama Kementerian ATR/BPN

31 Oktober 2025 - 01:50 WIB

Bupati dan KORMI Tanjab Barat Gelar Goes to Pesantren Peringati Hari Santri 2025

24 Oktober 2025 - 01:04 WIB

Trending di JAMBI
UFABET pg slot เครื่องสล็อต ออนไลน์ เครื่องสล็อต บาคาร่า pg สล็อต สล็อต pg slot สล็อต สล็อต ทดลองเล่นสล็อต