Jumat, November 22, 2024
Pemerintahan

Pimpin Apel Gabungan, Wali Kota H.M Syahrial Imbau ASN Wajib Pakai Masker

Tanjungbalai, Lensa Expose.com

Pagi ini, Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial SH,MH memimpin langsung Pelaksanaan Apel Gabungan ASN dilingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungbalai yang dilaksanakan di halaman Kantor Wali Kota (Senin, 3/8/2020)

Dalam arahannya, Wali Kota mengimbau para ASN agar selalu memakai masker dimana saja dan kapan saja, apalagi saat bekerja di kantor. “Budaya Pakai Masker wajib dilaksanakan oleh seluruh ASN yang ada di Kota Tanjungbalai, hal ini tentunya akan mengedukasi kepada masyarakat lainya, “ujar Wali Kota

Penggunaan masker tentunya dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 yang saat ini belum berakhir.

“Hal ini kita lakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19), meskipun kasus positif virus Covid-19 di kota Tanjungbalai terus berkurang, namun kita tetap harus waspada,” kata Wali Kota H.M Syahrial.

H.M Syahrial menyebutkan, Pemkot Tanjungbalai saat ini tengah mengerahkan seluruh upaya dalam memutuskan mata rantai virus Covid-19 yang sangat mematikan ini. Berbagai upaya telah kita lakukan, mulai sosialisasi, penyampaian informasi dan siaran keliling baik secara langsung maupun lewat media, pendirian posko serta kegiatan lainnya namun yang terpenting lagi adalah upaya konkret dari kita dalam mencegah penyebarannya dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan sesuai arahan dan anjuran Pemerintah, memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan sebelum dan selesai beraktifitas.

“Kita berharap agar imbauan ini dilaksanakan dengan baik, hal ini untuk kebaikan kita bersama agar kita bisa kembali menjalani kehidupan seperti biasa lagi. “Saya yakin dengan dukungan para ASN, masyarakat sendiri pasti akan mengikuti hal tersebut dan tergerak guna mengenakan masker jika keluar rumah,” ujar Wali Kota H.M Syahrial.

Wali Kota H.M Syahrial juga meminta kepada para Camat dan Lurah se Kota Tanjungbalai untuk mengimbau warganya untuk memasang Bendera mulai 1-31 Agustus sesuai surat edaran Pemerintah Pusat melalui Kementerian Seketaris Negara, melakukan gotong royong di wilayahnya masing-masing dalam menyambut Dirgahayu Republik Indonesia Ke 75 tahun ini. “Mari kita bersama sama bahu membahu membangun Kota ini menjadi Kota yang maju dan sejahtera,”tutup Wali Kota H.M Syahrial

Apel gabungan Pemkot Tanjungbalai diikuti oleh seluruh ASN, Para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Camat, Lurah dan Kepala Lingkungan Se Kota Tanjungbalai.

Penulis : Syahruddin Rao

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *