17 Sasaran Prioritas Ops Patuh Menumbing 2020
Babel, Lensa Expose.com
Hari ini secara serentak Polda Kep. Babel dan Polres jajaran menggelar Ops Patuh Menumbing 2020, Kepolisian akan fokus menindak pengendara yang berpotensi menyebabkan kemacetan dan keselamatan berlalu lintas.
Kasatlantas Polres Bateng AKP Toni Susanto menjelaskan Operasi Patuh Menumbing 2020 di Bangka Tengah dilaksanakan dengan sistem stasioner atau sistem hunting.
Pada saat pelaksanaan operasi polisi akan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 serta akan bekerja sama dengan Satpol PP serta stakeholder terkait.
“Tidak ada petunjuk dan arahan khusus untuk melakukan pemeriksaan masker namun sesuai target Operasi Patuh Menumbing 2020 dan mengingat masa operasi pada situasi Adaptasi Kebiasan Baru (AKB), maka tetap ada kegiatan preventif berupa binaan penyuluhan dan imbauan pelaksanaan protokol kesehatan kepada masyarakat baik pengguna jalan, masyarakat terorganisir dan tidak terorganisir,” jelas kasat lantas, Kamis (23/07/2020)
Selain itu Kasatlantas Polres Bateng tak menjelaskan di titik-titik mana saja Operasi Patuh Menumbing 2020 ini akan dilaksanakan dan sasaran Operasi Patuh Menumbing 2020.
Segala bentuk pelanggaran lalu lintas yang berpotensi mengganggu keselamatan berlalu lintas, yang termasuk dalam 17 sasaran prioritas yakni
- Melawan Arus /Contra Flow
- Terobos lampu merah
- Anak dibawah umur menggunakan Ranmor
- Ranmor bak terbuka untuk muat orang
- Mengendari atau mengemudikan ranmor menggunakan gadget/HP
- Kebut-Kebutan atau Trek-Trek an
- Ranmor roda empat atau lebih berhenti tidak pada tempatnya/akibatkan laka
- Over speeding/melebihi batas kecepatan
- Over loading/kelebihan muatan
- Boncengan lebih dari satu orang
- Mengemudi dalam keadaan mabuk (Drunk Driving)/ mengkonsumsi obat-obatan terlarang
- Lampu utama dan lampu belakang tidak ada/tidak menyala atau diganti dengan warna yang tidak sesuai standar
- Penggunaan rotator/sirine
- Tidak menggunakan helm standar
- Sabuk pengamanan/seat belt
- Kelengkapan kendaraan
- Kelengkapan SIM dan STNK.
Penulis : Tomy