Senin, Desember 2, 2024
Jawa BaratPemerintahanPendidikanSukabumi

Pelepasan dan kenaikan kelas Siswa SDN 1 Kalibunder diisi Dengan Tablig Akbar dan Gebyar Sholawat

SUKABUMI,Lensaexpose.com – Sebanyak 24 Siswa – siswi kelas VI SDN 1 Kalibunder, Kecamatan Kalibunder, Kabupaten Sukabumi mengikuti seremonial acara pelepasan dan kenaikan kelas sebanyak 150 Siswa – Siswi kelas 1 – V.

Dengan tema ‘Bergerak bersama merajut asa mempersiapkan masa depan yang gemilang’. Acara itu dimeriahkan dengan kreasi siswa, dan acara puncak malam tablig akbar dan gema sholawat yang berlangsung di halaman terbuka gedung SDN 1 Kalibunder, Selasa (25/6/2024).

Seperti di ketahui Ustadz H. Nurdin Pranika, merupakan Da’i kondang yang mengisi tayangan di Program Tv swasta (Tv One dan I News Tv). Pria jebolan Kota Sukabumi itu dalam penyampaian ceramahnya mudah di mengerti para jamaah.

Turut hadir dalam acara itu, orang tua Siswa, ketua komite dan jajaran, pengawas SD, Polsek Kalibunder, para Kepsek, Kepala Puskesmas Kalibunder, Kepala TK dan PAUD, Kepala MDT, Tokoh Agama , Tokoh masyarakat dan para tamu undangan lainnya.

Kepala Sekolah SDN 1 Kalibunder, Siti Fatonah,S.Pd. dalam sambutannya, menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak komite, orang tua siswa, para donatur di sekitar sekolah, para masyarakat dan para tokoh, serta kepada seluruh pihak dan lembaga yang sudah memberikan dukungan dan partisipasinya, sehingga acara ini bisa terlaksana dengan lancar dan aman, katanya.

“Disamping itu kami atas nama sekolah mengucapkan selamat jalan kepada ke 24 para siswa kelas VI (6) yang di lepas oleh SDN 1 Kalibunder. Pesan dari ibu lanjutkan lah perjuangan kalian, carilah ilmu setinggi langit. Karena perjuangan kalian tidak cukup sampai disini saja, melainkan pendidikan di bangku SD selama 6 tahun merupakan pondasi pendidikan kalian tingkat dasar,” ungkap Fatonah.

“Bagi kalian yang masih berdiri mengikuti pembelajaran disini tingkatkanlah prestasimu belajar yang rajin dan lebih giat lagi agar kalian tambah cerdas,” tambahnya.

Sementara Komite Sekolah SDN 1 Kalibunder, Dede Latief dengan di undangnya penceramah dari luar kota bukan berarti melupakan yang dekat justru pihak komite ingin memberikan wadah dan ajang silaturahmi, khusus kepada para jamaah,dan para tokoh yang ada di kecamatan kalibunder.

“Ini memberikan motivasi kepada para siswa agar kalian bisa mengimbangi kebutuhan hidup, dengan bertafakur dan bersyukur karena sebaik – baiknya manusia, iyalah yang mau merubah hidup dengan cara belajar dan menuntut ilmu tanpa batas waktu,” katanya.

“Mudah – mudahan dengan adanya acara tablig akbar ini ada hikmahnya, khususnya bagi para Siswa SDN 1 Kalibunder lebih bertafakur dan menjadi generasi yang berakhlak Karimah,” tutur Dede.

Ia berharap, dengan adanya acara tablig akbar dan gema sholawat ini berharap pihak sekolah mengambil hikmah dan manfaat ilmunya. “Ketika kalian dewasa nanti rasakan bagai mana rasanya, hidup tak punya pondasi, yakni pondasinya hidup itu adalah ilmu yang seimbang dunia dan ilmu akhirat,” katanya.

“Kami dari pihak komite berpesan agar semua para siswa yang dilepas kelas VI (6) bisa melanjutkan sekolahnya ke jenjang berikutnya.

Amalkan dan gunakanlah ilmu yang kalian dapat di sekolah ini sebagai modal awal perjuangan kalian, agar menjadi anak yang berakhlak karimah, mempersiapkan masa depan yang gemilang,” pungkasnya. (Very ub)

Loading