Jumat, November 22, 2024
PemerintahanPendidikan

SMP ASH SOLIHIN di Kota Depok Butuh Rehab Bangunan Sekolah

Depok, Lensaexpose.com – Sarana dan prasarana pembangunan sangat penting bagi dunia pendidikan pada saat ini. Pasalnya, setelah sekian lama melewati masa-masa pandemi Covid-19 dan libur panjang sekolah-sekolah di Kota Depok mengalami kerusakan akibat lama kurang terurus dan akhirnya terbengkalai bahkan sebagian tidak layak pakai. (Rabu 23 Maret 2022)

Kerusakan bangunan sekolah salah satunya terjadi di sekolah yayasan pendidikan SMP Ash Sholihin yang beralamat di Jl. Setu Golf Kampung Setu RT.05 RW.08 Kel. Cilangkap Kec. Tapos Kota Depok yang mengalami kerusakan bangunan pada bagian atap sekolah, tiang penyangga dan lainnya.

 

Menurut Sudirmanto selaku Kepala Sekolah SMP Ash Sholihin mengungkapkan, semenjak sekolah ini di bangun belum ada perbaikan dari pemerintah terkait, dan pihaknya pun beberapa kali berupaya mengajukan, tetapi belum ada tanggapan sama sekali.

“Dari total (6) rumbel, dan (1) perpustakaan, (1) laboratorium, (1) ruang guru, yang tida bisa di pakai total (3) lokal, selain atap ambruk, pintu, dan tiang-tiang penyangga pun sudah pada rapuh,” ucap nya.

Sementara Oprator sekolah Yayah Haliah menambahkan, jumlah guru di sekolah tersebut pada tahun 2022 ini 13 orang dan totalan siswa 107 orang.

“Untuk kebutuhan sekolah, termasuk rehab ringan kami mengandalkan dana BOS dan SPP dari murid, itupun masih kurang sebab kami sekolah suasta,” ungkapnya.

Pihak sekolah juga berharap kepada pemerintah terkait agar ada perhatian khusus untuk segera ada pembangunan total, dan bisa langsung kroscek ke sekolah nya.

“Supaya di dalam belajar mengajar ada ketenangan bagi ruanglingkup sekolah, sebab jika di biarkan sewaktu-waktu sekolah akan ambruk,” pungkas Kepsek. (Rahmat ab)

Loading