Jumat, Maret 29, 2024
DaerahKesehatanPemerintahan

Tekan Lonjakan Kasus, Satgas COVID-19 Adakan Rakor

Belitung Timur, Lensaexpose.com

Dalam upaya menekan angka penyebaran kasus COVID-19 yang meningkat belakangan ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung Timur (Beltim) melalui Satgas COVID-19 Beltim mengadakan rapat koordinasi (rakor) evaluasi penanganan COVID-19 di ruang rapat Bupati Beltim, Kamis (17/02/2022).

Ditemui usai rakor, Ketua Satgas COVID-19 Belitung Timur, Ikhwan Fahrozi mengatakan dengan ditetapkannya Kabupaten Beltim pada PPKM level 3 sesuai Inmendagri nomor 11 tahun 2022 tanggal 14 Februari 2022, perlu menetapkan langkah-langkah strategis serta mengoptimalkan posko penanganan untuk pengendalian penyebaran virus.

“Ini untuk mengingatkan kembali stakeholder, terutama kecamatan dan pemerintah desa untuk me-refresh kembali atau mengaktifkan kembali posko-posko di tingkat desa. Kemudian memantau masyarakatnya terutama yang menjadi sasaran kita adalah sesuai kasus yang muncul yaitu kaum manula yang notabene-nya mereka komorbid,” jelas Ikhwan.

Ditambahkan Ikhwan, melonjaknya kasus positif COVID dikarenakan menurunnya kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang sebelumnya sudah dijalankan.

“Kita merasa bahwa dengan telah melaksanakan vaksin seakan-akan kita sudah terbebas dari covid, kita lupa bahwa corona tetap bermutasi. Dan omicron ini penyebarannya lebih cepat, konon katanya bisa 5x lipat dari Delta, ini yang perlu kita antisipasi,” tuturnya.

Ikhwan berharap dengan bantuan dan kerjasama dari seluruh pihak, lonjakan kasus positif COVID-19 bisa mereda seperti sebelumnya. Terlebih dalam menghadapi event presidensi G20 nanti.

Pada tahun ini yang menjadi PR berat adalah kita direncanakan menjadi tuan rumah G20, paling tidak nanti di bulan september tidak lagi pada level 3. Jadi semua lapisan, semua jajaran mari kita kerja sama bahu membahu dan mudah-mudahan nanti penyebaran virus ini dapat kita tekan sehingga kita bisa benar-benar siap menjadi tuan rumah. (Tomy)

Loading