Jumat, Maret 29, 2024
Jawa TengahPemerintahanSosial & Budaya

Danrem 061/Sk Brigjen TNI Achmad Fauzi Hadiri Pembukaan Pesona Pusaka Nusantara Di Kota Bogor

Bogor, Lensaexpose.com – Danrem 061/Sk Brigjen TNI Achmad Fauzi S.I.P.,M.M. menghadiri pembukaan Pesona Pusaka Nusantara yang digelar di Blok F Trade Center Pasar Kebon Kembang Bogor Tengah Kota Bogor, Sabtu (29/1).

Pesona pusaka nusantara digelar yaitu sebagai wujud kecintaan warga masyarakat Bogor kepada budaya leluhurnya nya, yang di antaranya adalah Kris-keris pusaka peninggalan nenek moyang. Itu adalah salah satu cara kita mencintai dan menghargai budaya leluhur. bagaimana mereka bisa membuat pusaka-pusaka, cipta karya seni cipta rasa olah rasa dan olah karsa sehingga menjadi barang-barang yang berkualitas dan istimewa. Itu disampaikan oleh Danrem saat memberikan sambutannya.

“Saya berharap dengan adanya pameran seperti ini maka kita dapat menjaga dan melestarikan budaya bangsa yang mana itu artinya bahwa kita telah menghargai budaya yang kita punya. Dan saya juga berharap kita bisa segera mendaftarkan budaya bangsa, agar budaya yang kita miliki tidak ada yang berusaha mengakuinya atau merampasnya.” Tegas Danrem.

“Makanya dengan adanya pameran seperti ini kita berharap bagaimana kita bersama-sama menghargai budaya yang telah kita punya yaitu peninggalan raja-raja Nusantara, lalu kita juga dapat menghargai bagaimana mereka bisa membuat benda-benda pusaka yang luar biasa dan tersebar kemana-mana bukan hanya di Indonesia tapi hampir di seluruh penjuru dunia,” tambah Danrem.

Selain itu Danrem juga memberikan apresiasi kepada panitia penyelenggara termasuk para peserta pameran tersebut, karena menurutnya ini adalah acara budaya yang seharusnya memang dilaksanakan sesering mungkin.

“Memang mungkin kurang sempurna tapi paling tidak semua berusaha mencintai dan menghargai budaya leluhurnya, bagaimana mereka bisa membuat pusaka-pusaka cipta karya seni cipta rasa olah rasa karsa sehingga menjadi barang-barang yang berkualitas dan istimewa,

Inilah yang harus kita lestarikan inilah yang harus kita cintai bagaimana budaya ini bisa mengikat kepada kita semuanya bahwa bangsa Indonesia sejak zaman dulu sudah terkenal dengan kerajaan-kerajaan besarnya,” pungkasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Irjen Pol Guntur Setyanto seorang penulis banyak menulis tentang benda-benda pusaka tingkat nasional, kemudian direktur PD. Pasar Pakuan Jaya.Bapak Ir. Muzakir, Ketua Sunda Langgeng Wasesa Karyawan Faturohman, kemudian panitia pelaksana bapak Gatut Susata, ketua IPSI Kota Bogor bapak Subono beserta jajaran, Dir Ops PD Pasar, Dirum PD Pasar serta para sesepuh

Usai membuka acara pameran keris/ Pesona Pusaka Nusantara, Danrem kemudian meninjau kegiatan festival pencak silat se-jawa barat seri 1 tahun 2022 yang juga dilaksanakan di tempat yang sama. (Jery)

 

Sumber; Penrem 06 1/Sk

Loading