Jumat, November 22, 2024
KesehatanSosial & Budaya

Gabungan Satgas Desa Kalibunder Pensosmas Bagikan Seribu Masker Kepada Masyarakat

Sukabumi, Lensa Expose.com

Dalam upaya pencegahan Virus Covid-19, pasukan gabungan Satgas Desa Kalibunder dan Kecamatan yang di dampingi oleh Camat Chairul Ichwan .S.Stp bagikan seribu masker kepada masyarakay.

Kegiatan tersebut yang dihadiri oleh Kepala Desa Kalibunder, Dede Adang Rustandi, Babinmas dan Babinsa Desa, TP-PKK serta Satgas Covid-19 SMAN Kalibunder yang di ketuai oleh Dede latief.

Dalam gerakan tersebut, dilaksanakan di Jalan Raya tepatnya di pasar Kalibunder dengan sasaran sebagai berikut, yakni pengunjung pasar dan para pedagang serta masyarakat yang ada. Mereka-pun diberikan himbauan dengan prokes 5 M, PSBB, PPKM hingga mengintruksikan kepada tiap-tiap masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan penyebaran Covid-19.

“Karena kalau bukan kita siapa lagi yang akan perduli dengan kesehatan yang harus kita jaga sebaik-baiknya,” ucap Kepala Desa Kalibunder, Dede Adang Rustandi ketika ditemui usai kegiatan tersebut.

Lain halnya dengan Camat Kalibunder Chairul Ichwan, bawha dirinya sudah di intruksikan untuk upaya mengingatkan masyarakat untuk mencegah mata rantai penyebaran Virus Covid-19.

“Kita Intruksikan agar di tiap-tiap Desa di adakan Posko Kesehatan Terpadu upaya untuk mencegah penyebaran Virus Corona ini dengan bersama-sama, agar menjaga kesadaran dan kedisiplinan. Supaya kita taat kepada aturan dari pemerintah daerah maupun pusat,” jelasnya.

Sementara itu, menurut Satgas Pensosmas dari Dinsos Ai Maryati, saat di hubungi melalui ponsel genggamnya menuturkan bahwa pada hari minggu kemaren sudah bersama-sama rekan Satgas Covid- 19 Desa dan Kecamatan Kalibunder sudah melaksanakan gebrakan pembagian 1000 masker, uang, terkumpul melalui dari dinsos 1000 masker ditambah dari Desa kalibunder 1000 masker dan dari relawan tim satgas covid -19 SMA Kalibunder 300 masker.

“Jumlah itu masih kurang, nah harapan kami kegiatan ini bisa terilus berlanjut , dan kalau bisa gabungan tiap-tiap Desa supaya kita lebih banyak mengumpulkan tenaga dan relawan tim satgas hingga masker pun akan lebih banyak yang kita bagikan kepada masyarakat, dengan cara epektif seperti ini kita akan mudah mengingatkan kepada masyarakat,jelas nya,” tukasnya.(Very Ub)

 

Editor : Rdy

Loading