Menu

Mode Gelap
Sekretaris Daerah Dampingi Wakil Ketua DPRD Sumut Salman Alfarisi dalam Kunjungan Kerja ke RSUD dr. Tengku Mansyur Terima Audiensi DPD LASQI, Wali Kota Tanjungbalai: Pemko Tanjungbalai Siap Dukung Prestasi di Bidang Kesenian Adityawarman Apresiasi UIKA Bogor atas Raihan Akreditasi Unggul Ribuan Masyarakat Desa Sumurbatu Memeriahkan HUT Desa Sumur Batu ke-41: “Bersinergi untuk Desa Maju dan Bersatu” Pemko Tanjungbalai dan DPRD Sahkan Perda RTRW Kota Tanjungbalai 2025-2045 Wali Kota Mahyaruddin Salim, Terima Audiensi AGPAII Tanjungbalai

Daerah

Resmi Jabat Ketua PW IWO Sumut, Yudis : Pembenahan dan Konsolidasi Program Kerja Pertama

badge-check


					Resmi Jabat Ketua PW IWO Sumut, Yudis : Pembenahan dan Konsolidasi Program Kerja Pertama Perbesar

Medan, Lensa Expose.com

Sehari setelah resmi ditetapkan sebagai Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Wartawan Online (PW IWO) Sumatera Utara dalam Musyawarah Bersama Luar Biasa (Mubeslub) yang digelar Sabtu, 30 Januari 2021 kemarin, Yudhistira langsung melakukan langkah taktis di dalam tubuh organisasi.

“Pembenahan dan konsolidasi menjadi program kerja pertama yang akan kita lakukan,” ungkap Yudhistira di Medan Senin, (1/2/21).

Dijelaskannya, pembenahan yang akan dilakukan adalah restrukturisasi di dalam tubuh PW IWO Sumut agar roda organisasi bisa kembali berjalan.

“Ini sebagai tindaklanjut dari arahan Ketua Umum IWO setelah tongkat estafet diamanahkan kepada saya. Restrukturisasi ini juga bertujuan untuk penyegaran di dalam tubuh. Tetap diisi orang-orang lama tapi kita lakukan bongkar pasang. Hari ini atau besok daftarnya sudah kami serahkan ke Sekjen PP IWO,” ujar pria yang akrab disapa Yudis ini.

Kemudian, sambungnya, konsolidasi juga merupakan point penting untuk kembali meneggerakkan seluruh instrumen organisasi yang selama ini vakum.

“Tentu kita memahami siapa-siapa kawan-kawan yang memiliki potensi dalam bidang yang sudah ditetapkan pengurus pusat. Setelah itu beres, kita gerak cepat melakulan konsolidasi di dalam PW sebelum nantinya ke seluruh Pengurus Daerah yang mungkin selama ini merasa kehilangan induk karena kekurang aktifan kita,” tandasnya.

Berikutnya, setelah semuanya komplit, pengembangan sayap IWO ke seluruh kabupaten kota yang ada di Sumut menjadi target. Tujuannya agar IWO semakin besar dan dikenal ke seluruh pelosok provinsi ini.

“Kegiatan yang paling dekat adalah tentu pengukuhan kepengurusan sisa masa periode 2018-2023 ini. Cuma seremonial sih, gak begitu prioritas. kemudian pelantikan PD IWO Tebingtinggi yang sebelumnya telah menerima SK dari pengurus pusat. Kemudian target kita akan membentuk PD IWO di kabupaten kota penyangga seperti di Deliserdang, Binjai, Langkat dan Karo,” sebutnya.

Untuk organisasi ini juga, IWO Sumut juga segera membentuk Lembaga Bantuan Hukum.

“Seperti arahan Ketua Umum, nanti beliau akan hadir ke Medan melakukan pengukuhan bersama Ketua LBH PP IWO Bang Sandy Nayoan. Untuk teknisnya kami juga sudah berkoordinasi dengan Ketua Dewan by Etik yang juga penasehat hukum Kak Ade Sandra. Intinya kita ingin organisasi ini segera berlari kencang,” pungkas Yudis.

 

Penulis : Zulkarnain

Editor   : Rudi H

Baca Lainnya

Wali Kota Tanjungbalai Hadiri Pembukaan Hari Jadi Kota Tanjungbalai Ke-404

29 Desember 2024 - 07:24 WIB

Walikota Tanjungbalai Hadiri Wisuda Perdana STAI Nurul Ilmi Tanjungbalai

20 Desember 2024 - 00:59 WIB

Wali Kota Tanjungbalai Hadiri Peresmian Pos Jaga dan Palang Pintu Perlintasan Kereta Api

18 Desember 2024 - 12:47 WIB

Wali Kota Tanjungbalai Tinjau dan Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir di Datuk Bandar

17 Desember 2024 - 06:08 WIB

Wali Kota Tanjungbalai Serahkan Beasiswa untuk Mahasiswa

15 Desember 2024 - 06:39 WIB

Trending di Daerah
UFABET pg slot เครื่องสล็อต ออนไลน์ เครื่องสล็อต บาคาร่า pg สล็อต สล็อต pg slot สล็อต สล็อต สล็อต ทดลองเล่นสล็อต